Pendidikan Bahasa Inggris

Avatar admin

PROFIL DEPARTEMEN PROGRAMS STUDI
S-1 PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS

A. VISI

Pada tahun 2034 menjadi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris yang unggul di Jawa Barat dan menghasilkan lulusan yang cerdas secara intelektual, emosional, spiritual, dan kompetitif di kancah Nasional

B. MISI

Guna mewujudkan visi yang dimaksud, Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris menjalankan misi yang tertuang dalam lima poin berikut:

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran dengan prinsip belajar sepanjang hayat.
  2. Melakukan penelitian di bidang pendidikan bahasa Inggris dengan nilai islami sebagai bukti kepedulian terhadap pemecahan masalah sosial dan kebutuhan manusia.
  3. Menyelenggarakan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat dengan prinsip kemaslahatan dan kesejahteraan masyarakat.
  4. Mengembangkan jiwa kewirausahaan dalam berbagai bidang ilmu, teknologi dan seni untuk kebahagiaan dan kesejahteraan masyarakat.
  5. Melaksanakan pengabdian pada masyarakat dan pembinaan nilai-nilai hidup yang islami mensosialisasikan amar ma’ruf nahi mungkar.

C. TUJUAN

Tujuan penyelenggaraan Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris sebagai lembaga pendidikan tinggi yang melaksanakan Caturdarma. Tujuan dari masing-masing bidang Caturdarma sebagai berikut:

  1. Menghasilkan Sarjana Pendidikan Bahasa Inggris yang mempunyai jati diri, berkarakter, kompeten, kompetitif dan profesional serta berakhlak mulia
  2. Menghasilkan Pendidik atau Guru Bahasa Inggris di Sekolah Dasar, Sekolah Menengah yang kompeten, inovatif dan profesional serta berakhlak mulia
  3. Menghasilkan lulusan yang mampu mengembangkan penelitian khususnya dalam bidang pengajaran bahasa Inggris untuk melakukan inovasi-inovasi pembelajaran
  4. Menghasilkan lulusan yang mampu mengembangkan kegiatan pengabdian masyarakat dalam bidang pengembangan Bahasa Inggris
  5. Menghasilkan lulusan yang mampu mengembangkan kemampuan diri di luar bidang pengajaran bahasa Inggris yaitu instruktur/tutor, jurnalis, penerjemah, dan pemandu wisata
  6. Menghasilkan lulusan yang memahami dan menerapkan ajaran Islam yang baik, mengapresiasi pergerakan dan tujuan Muhammadiyah serta menjunjung tinggi kearifan lokal.